Terguling- Truk damp yang mengangkut muatan sertu terguling di Jalan Raya Ahmad Yani, Kelurahan Subagan, Karangasem pada Selasa (19/9) yang memicu kemacetan panjang. (BP/Nan)

AMLAPURA, BALIPOST.com – Sebuah Truk Dump dengan nomor polisi DK 8100 TS yang dikemudikan oleh I Kadek Komo (33) yang berasal dari Desa Yeh Poh, Kecamatan Manggis, Kabupaten Karangasem terguling di Jalan Raya Ahmad Yani, Subagan pada Selasa (19/9) kemarin. Kondisi tersebut mengakibatkan kemacetan manjang di jalur tersebut.

Akibat kejadian tersebut, arus lalu lintas di lokasi kejadian sempat mengalami kemacetan panjang, karena akses jalan hanya bisa dilalui oleh kendaraan satu jalur saja, karena truk masih melintang di badan jalan dan belum dievakuasi. Dilokasi juga terlihat personel dari Satlantas Polres Karangasem yang melakukan pengaturan lalu lintas agar kemacetan bisa terurai dengan melakukan sistem buka tutup.

Baca juga:  Kebakaran Bus Berulang di Bandara Ngurah Rai, KNKT Lakukan Investigasi

Komo menuturkan, pihaknya hendak menurunkan muatan sertu. Hanya saja, setelah sebagian sertu sudah diturunkan, namun tiba-tiba mesin damp tidak kuat sehingga membuat posisi truk miring hingga akhirnya terguling.

“Padahal muatan tidak melebihi kapasitas, hanya 10 ton. Truk terguling karena mesin dampnya bengkok. Padahal truk tersebut baru dibeli beberapa tahun yang lalu. Saya tidak apa-apa, tapi kerugian yang saya alami kurang lebih mencapai Rp 25 juta,” katanya. (Eka Parananda/Balipost)

Baca juga:  Truk Bermuatan Minuman Terguling di Jalur Klungkung-Amlapura

 

BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *