BANGLI, BALIPOST.com – Desa Wisata Penglipuran punya Pasar Pelipur Lara. Pasar yang berlokasi di hutan bambu itu menyediakan aneka kuliner tradisional. Yang unik, pengunjung yang berbelanja di pasar tersebut wajib menggunakan uang tradisional dari bambu.
Manager Desa Wisata Penglipuran I Wayan Sumiarsa mengatakan pasar pelipur lara merupakan atraksi wisata baru yang disediakan pihaknya bagi pengunjung Penglipuran. Nama pasar Pelipur Lara diambil dari sejarah nama Penglipuran yakni Pelipur Lara.
Pasar tersebut mengangkat konsep tradisional, baik dalam hal penyajian hingga transaksinya. Pasar Penglipuran dibuka dilatarbelakangi karena kunjungan wisatawan yang terus meningkat.
Dengan adanya pasar pelipur lara, wisatawan tidak numplek di satu tempat. Di sisi lain wisatawan juga tetap dapat menikmati suasana perdesaan. (Dayu Swasrina/balipost)