Sejumlah warga mengikuti simulasi pemilihan Pemilu 2024 yang dilaksanakan di Banjar Dinas Kerta Warah, Desa Tiyingtali, Abang, Karangasem, Senin (25/12). (BP/nan)

AMLAPURA, BALIPOST.com – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Karangasem melaksanakan kegiatan pemilihan Pemilu 2024 yang dilaksanakan di Banjar Dinas Kerta Warah, Desa Tiyingtali, Abang, Karangasem, Senin (25/12). Kegiatan ini dilakukan untuk melihat kesiapan KPPS melaksanakan tahapan yang sesungguhnya nanti.

Ketua KPU Karangasem, I Putu Darma Budiasa, mengungkapkan kegiatan simulasi dilakukan mulai proses pencoblosan, penghitungan perolehan suara dan yang lainnya. “Untuk simulasi yang digelar sesuai dengan jumlah riil di TPS tersebut. Dalam simulasi ini juga dilakukan pengisian formulir, mengisi pleno, sesuai pemilihan, karena semua pemilihan akan dihitung,” ucapnya.

Baca juga:  Pilkada Karangasem Digelar 9 Desember, Pelaksanaanya Ikuti Protokol Kesehatan

Dia menjelaskan, dalam pelaksanaan simulasi pihaknya mengundang partai politik, Kapolres, Kesbangpolinmas, Bawaslu. “Untuk pengamanan tetap dilakukan, sesuai dengan tahap yang sebenarnya seperti Pemilu nanti,” jelas Budiasa. (Eka Parananda/balipost)

BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *