Petugas gabungan melakukan pencarian dan penyisiran seorang ABK yang hilang di Perairan Soka, Tabanan. (BP/Istimewa)

TABANAN, BALIPOST.com – Seorang anak buah kapal (ABK) Riski Mubarok diketahui bernama Ali Syaifuloh diduga terjatuh dan tenggelam di Perairan Soka, Desa Antap, Tabanan. pada Selasa (6/2) sekira pukul 23.30 WITA.

Kapolsek Selemadeg, Kompol I Nyoman Sugianyar Ardika dikonfirmasi Rabu (7/2) menjelaskan, setelah mendapat laporan, anggota dikomandoi Wakapolsek Selemadeg, AKP I Kade Ardika Wiyasa, telah melakukan upaya pencarian dan penyisiran. Namun, hingga pukul 17.30 WITA, pencarian dihentikan karena hujan lebat.

Baca juga:  Tenggelam di Sungai Taman Pancing, Pelajar Ditemukan Meninggal

Pencarian akan dilanjutkan pada Kamis (8/2) mulai pukul 07.00 WITA. Lanjut kata Kompol Sugianyar, proses pencarian dan penyisiran melibatkan berbagai pihak, termasuk Satuan Polairud Polres Tabanan, Basarnas Denpasar, Polsek Selemadeg, Camat Selemadeg beserta staf, BPBD Kabupaten Tabanan, Buana Bali Rescue, Tagana Selemadeg Tabanan, RAPI Selemadeg, dan Pok Nelayan Mina Segara Pantai Soka. Alat yang digunakan dalam pencarian meliputi Rubber Boat/RIB 01 Gilimanuk dan Pesawat Doren Thermal milik Basarnas Denpasar.

Baca juga:  Imbauan Presiden Berhasil Tekan Jumlah Perjalanan Arus Balik

Menurutnya, pada Selasa sekira pukul 16.00 WITA, korban melaut dari Pelabuhan Pengambengan, Jembrana bersama ABK lainnya untuk menangkap ikan. Sesampai di Perairan Soka sekira pukul 23.30 WITA, ABK lainnya bermaksud menurunkan jaring untuk menangkap ikan. Tiba-tiba terlihat korban terjatuh dari kapal ke laut dan tenggelam. (Puspawati/balipost)

BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *