DENPASAR, BALIPOST.com – Ulah anak punk membuat masyarakat resah. Pada Senin (18/11) sore, belasan anak punk mencegat truk di Jalan Denpasar-Gilimanuk, Kelurahan Kapal, Mengwi.
Mereka langsung naik ke truk tersebut. Terkait kejadian itu, Polsek Denpasar Utara (Denut) langsung bergerak dan mengamankan 15 anak punk, lima di antaranya mabuk berat. Mereka diamankan di Simpang Jalan Cokroaminoto -Jalan Gatot Subroto Barat, Pemecutan Kaja, Denpasar.
Kapolsek Denut Iptu Wayan Juwahyudhi, Selasa (19/11) menjelaskan pukul 17.00 WITA personel gabungan Polsek Denut melaksanakan patroli rutin. Patroli dilakukan sebagai langkah antisipasi terhadap potensi gangguan keamanan di tengah padatnya arus lalu lintas akibat jam bubaran karyawan.
“Tim patroli kami menerima laporan dari masyarakat terkait sekelompok anak punk yang sedang mengamen di simpang tersebut. Sebagian dari mereka diduga dalam kondisi mabuk berat, sehingga mengganggu kenyamanan dan keselamatan pengguna jalan,” ujarnya.
Berdasarkan laporan itu, petugas menuju lokasi tersebut dan menemukan sekitar 15 anak punk, lima diantaranya dalam keadaan mabuk berat. Untuk menjaga ketertiban umum, seluruh kelompok tersebut segera diamankan dan dibawa ke Mapolsek Denpasar Utara.
“Kami langsung berkoordinasi dengan Satpol PP Kota Denpasar. Seluruh anak punk tersebut kemudian diserahkan kepada Satpol PP untuk dilakukan pendataan lebih lanjut dan pembinaan sesuai aturan yang berlaku,” ucap Juwahyudhi.
Ia mengimbau kepada masyarakat agar segera melapor jika ada hal-hal serupa yang mengganggu ketertiban umum. Iptu Juwahyudhi menegaskan komitmennya dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, serta responsif terhadap setiap laporan yang diterima. (Kerta Negara/balipost)