Pelatih Timnas Indonesia Patrick Kluivert menunjukkan jersey Timnas Indonesia yang bertuliskan namanya saat acara perkenalan Pelatih Baru Timnas Indonesia di Jakarta, Minggu (12/1/2025). PSSI secara resmi mengumukan dan memperkenalkan pelatih baru bagi Timnas Indonesia yaitu Patrick Kluivert beserta dua asisten pelatih yaitu Alex Pastoor dan Denny Landzaat. ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja/nym. (BP/Ant)

JAKARTA, BALIPOST.com – Dalam sebuah unggahan foto Instagram dari timnas Indonesia, Selasa, Pelatih baru timnas Indonesia Patrick Kluivert bertemu dengan pelatih timnas U-20 Indonesia Indra Sjafri di Stadion Madya, Jakarta.

Kluivert yang juga hadir bersama Denny Landzaat, tampak tak sekedar bertemu. Keduanya terlihat bercengkrama dan berdiskusi dengan Indra di sela-sela pelatih asal Sumatera Barat itu memimpin anak-anak asuhnya dalam pemusatan latihan menjelang Piala Asia U-20 2025 di China.

Baca juga:  BRI Raih Laba Rp 13,4 Triliun

“Coach @patrickkluivert9 dan @denny_landzaat berdiskusi dengan coach @indrasjafri_coach dan Timnas U—20 kita di Stadion Madya, Senayan,” tulis timnas Indonesia, dikutip dari kantor berita Antara, Selasa (14/1).

Dalam unggahan foto itu, Kluivert juga terlihat bercengkrama dengan para pemain timnas U-20, salah satunya Jens Raven.

Raven dan Kluivert memiliki latar belakang yang sama, yaitu sama-sama memiliki darah Belanda.

Diketahui, timnas U-20 sedang menggelar pemusatan latihan di Jakarta dari 5-30 Januari dengan diikuti oleh 34 pemain.

Baca juga:  Atlet Bali Berlaga di Seleknas SEA Games

Dalam nama-nama yang dipanggil Indra, pemain-pemain kunci Indonesia saat memenangi Piala AFF U-19 di Surabaya pada Juli tahun lalu, seperti Kadek Arel, Iqbal Gwijangge, Welber Jardim, hingga Raven turut hadir di Jakarta.

Kabarnya, sebelum berlaga di Piala Asia U-20 yang dimulai pada 12 Februari sampai 1 Maret nanti, timnas U-20 akan menggelar tiga laga uji coba melawan Suriah, India, dan Yordania.

Baca juga:  Jokowi dan Megawati Akan Bertemu di Waktu Yang Tepat

Di Piala Asia U-20 2025, Indonesia tergabung di Grup C bersama juara bertahan Uzbekistan, Iran, dan Yaman.

Piala Asia U-20 2025 menjadi ajang penting bagi Indonesia karena empat tim terbaik dari turnamen ini akan mendapatkan tiket menuju Piala Dunia U-20 2025 di Chile yang dijadwalkan berlangsung pada 27 September hingga 19 Oktober. (Kmb/Balipost)

BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *