
BANGLI, BALIPOST.com – Puluhan karangan bunga berjejer menghiasi areal depan Kantor Bupati Bangli, Kamis (20/2). Karangan bunga tersebut berisikan ucapan selamat atas pelantikan Sang Nyoman Sedana Arta – I Wayan Diar sebagai bupati dan wakil bupati Bangli periode 2025-2030.
Berdasarkan informasi karangan bunga sudah mulai terpasang sejak Rabu. Karangan bunga dikirimkan berbagai kalangan. Mulai dari jajaran OPD di lingkungan Pemkab Bangli, instansi vertikal, badan usaha hingga instansi swasta.
Pelantikan Sang Nyoman Sedana Arta dan I Wayan Diar sebagai bupati dan wakil bupati Bangli dilaksanakan pada Kamis (20/2). Keduanya dilantik serentak bersamaan dengan ratusan kepala daerah lainnya oleh Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto di Istana Negara, Jakarta. Setelah dilantik, kepala daerah dijadwalkan akan mengikuti Retret di Akademi Militer (Akmil) Magelang.
Kabag Tata Pemerintahan Setda Bangli, Putu Agus Muliawan diwawancara belum lama ini mengatakan retret akan berlangsung selama delapan hari, dimulai dari tanggal 21 sampai 28 Pebruari 2025. Retret nanti hanya akan diikuti bupati saja. Sementara wakil bupati hadir saat penutupan saja.
Sementara itu sehubungan pelantikan bupati dan wakil bupati terpilih, DPRD Kabupaten Bangli telah merancang kegiatan sidang paripurna dengan agenda penyampaian pidato pertama Bupati dan Wakil Bupati. Hanya saja, hingga kini pihak DPRD belum dapat memastikan jadwal pelaksanaan acara tersebut.
Sekretaris DPRD Kabupaten Bangli, Nasrudin, dalam wawancara belum lama ini mengatakan meskipun belum ada keputusan pasti mengenai jadwal sidang paripurna, pihaknya telah merancang siapa saja yang akan diundang. Nasrudin menyebutkan undangan akan mencakup anggota DPRD, Forkompinda (Forum Komunikasi Pimpinan Daerah), serta kepala desa dan lurah. (Dayu Swasrina/Balipost)