
DENPASAR, BALIPOST.com – Tak banyak pelajar yang mencintai lagu-lagu Bali. Keberadaan lagu-lagu berbahasa Bali ini makin tergeser dengan hadirnya lagu Indonesia, Inggris, bahkan Korea.
Lagu-lagu berbahasa asing justru lebih akrab di telinga generasi muda saat ini.
Namun, hal itu agaknya tak berlaku bagi I Wayan Wiguna Eka Pariata, siswa dari SMK Negeri 1 Amlapura.
Ia tampil penuh penghayatan menyanyikan lagu Bali di SMK Festival 2025.
Awalnya, Wiguna dijadwalkan tampil dalam format duet. Namun karena rekan duetnya berhalangan hadir akibat sakit, ia diminta oleh pihak sekolah untuk tetap tampil secara solo.
Tanpa banyak ragu, Wiguna menerima tantangan tersebut.
“Persiapannya dilatih sama pendamping karaoke di sekolah, persiapannya cuma sehari,” ujarnya saat ditemui usai pentas di Kalangan Ratna Kanda, Sabtu (12/4).
Meskipun waktu latihan sangat terbatas, Wiguna tetap tampil percaya diri di atas panggung.
Wiguna mengaku bahwa kecintaannya terhadap lagu-lagu Bali menjadi salah satu motivasi terbesarnya mengikuti kegiatan ini. “Motivasinya ya karena saya juga suka dengan lagu Bali gitu kan, disuruh ngisi acara di sini dan kebetulan diperbolehkan bertema lagu Bali, ya saya mau,” ungkapnya.
Kecintaannya pada dunia tarik suara sudah tumbuh sejak duduk di bangku SMP. “Mulai suka nyanyi itu dari kelas 1 SMP, kira-kira,” tambahnya.
Penampilan Wiguna bukanlah yang pertama kali. Ia sudah beberapa kali tampil dalam lomba maupun acara serupa.
Namun, ia mengaku harus mengatasi rasa gugup di hadapan penonton saat tampil. “Tantangannya ya melawan rasa gugup diri sendiri,” tuturnya.
Ia pun memberikan kesan positif terhadap acara ini. “Penontonnya antusias dan mau diajak berinteraksi. Harapan saya semoga semakin banyak yang suka dan mencintai lagu-lagu Bali,” pungkas Wiguna. (Andin Lyra/balipost)