
MANGUPURA, BALIPOST.com – Suasana tenang di Kantor Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Badung mendadak berubah heboh pada Rabu (16/4) sore, ketika dua mobil pemadam kebakaran datang menyusul terjadinya insiden kebakaran di basement gedung.
Asap tebal terlihat mengepul dari bagian bawah gedung, yang diketahui berasal dari genset yang mengalami korsleting.
Kejadian bermula sekitar pukul 18.40 WITA, saat listrik di kawasan tersebut tiba-tiba padam. Genset otomatis yang berada di basement gedung langsung menyala sebagai sistem cadangan.
Namun, sesaat setelah menyala, genset diduga mengalami korsleting dan memicu percikan api. Beruntung, petugas dari Dinas Kebakaran dan Penyelamatan (Diskarmat) Badung sigap menangani insiden tersebut.
Dua unit mobil pemadam diterjunkan ke lokasi dan berhasil memadamkan api sebelum menyebar lebih luas. Tidak ada korban jiwa maupun kerusakan berarti pada bangunan, meskipun di basement masih terdapat sejumlah kendaraan yang terparkir.
Situasi berhasil dikendalikan tanpa dampak besar terhadap aktivitas di gedung Dewan.
Kepala Bagian Umum Sekretariat DPRD Badung, I Nengah Nurjana, membenarkan adanya insiden tersebut. Namun, ia enggan memberikan keterangan lebih jauh mengenai penyebab pasti kebakaran.
“Kebakaran ini masih dalam penyelidikan, kami belum tahu apa penyebabnya. Mohon maaf, saya tidak bisa memberikan keterangan lebih lanjut sementara ini,” ujarnya.
Hingga kini, penyelidikan lebih lanjut masih dilakukan untuk mengetahui penyebab pasti dari korsleting yang memicu kebakaran. (Parwata/balipost)